Seremoni Penyerahan Kunci Hunian Rusunawa Pasar rumput

Friday, 17:25:51 27 Dec 2024 Humas Pasar Jaya

Pemprov DKI Jakarta bersama Menteri Dalam Negeri, Menteri Perumahan dan Permukiman, dan Wakil Menteri Sosial melakukan Penyerahan Perjanjian Sewa Unit dan Serah Terima Kunci Hunian Rusun Pasar Rumput. (28/11)

Perumda Pasar Jaya secara simbolis menyerahkan kunci hunian kepada perwakilan dari berbagai kategori, mulai dari Guru, TNI-Polri, ASN, Milenial, hingga Non ASN. Acara ini menjadi tanda awal bagi masyarakat untuk memulai hidup baru di Rumah Susun Pasar Rumput, sebuah hunian yang terjangkau dan berkualitas.

Dengan total 1.984 unit hunian, Rumah Susun Pasar Rumput hadir sebagai solusi tempat tinggal yang berkualitas dengan harga sewa terjangkau mulai dari Rp 1.100.000,- per bulan. Melalui program ini, pemerintah berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan menyediakan hunian yang mendukung kegiatan ekonomi dan sosial.